Dishub Kabupaten Bekasi Siapkan 144 Titik PJU Guna Meminimalisir Kriminalitas

16 views
Yana Suyatna, PLT Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bekasi saat di wawancarai, Senin 20/6

RANNEWS.CO.ID, BEKASI – Dishub Kabupaten Bekasi menyiapkan sebanyak 144 titik PJU (Penerangan Jalan Umum) di sepanjang Kalimalang maupun 15 Kecamatan yang tersebar di Kabupaten Bekasi. Hal itu dikatakan PLT Kepala Dishub Kabupaten Bekasi, Yana Suyatna, Senin (20/6).

“Tahun 2022 kita mendukung 100 hari kinerja Pj Bupati diantaranya PJU (Penerangan Jalan Umum) sedang nyiapin 144 titik diantaranya Kalimalang, pokoknya 15 Kecamatan termasuk Pebayuran. Ada 15 Kecamatan, ada 144 Titik Untuk menghindari kriminalitas di Kabupaten Bekasi,” kata Yana.

Ia juga menjelaskan kedepannya juga mengantisipasi kehilangan PJU tersebut dengan merubah sistem dengan alatnya diatas agar sulit onkum orang itu mengambil lampu PJU tersebut.

“Emang harus ada perubahan sistemnya kan sekarang banyak ya alternatif. Tidak hanya manual tetapi harus ada sistem yang terbaru, sama Termasuk Tenaga Surya juga sama itu kan nanti ada persoalan sel ya entah itu alatnya diatas sulit untuk mengambilnya (oknum pencuri),” tuturnya.

Dishub juga menghemat biaya listrik akan tetapi tetap berkualitas lampu PJU tersebut, inovasi menggunakan nanti lampu apa yang lebih murah, ia mencontohkan beberapa waktu lalu yang di brebes ya kunjungan DPRD, 12rb titik bayar PLN listirk nya itu 52 Miliyar di Kabupaten Bekasi sendiri 2 kali lipat jumlah nya 23rb tapi bayarnya hanya 24 Miliyar.

“Berarti ada Inovasi penghematan bohlam listriknya, ya untuk mencari yang lebih ringan,” katanya.

Selain PJU ada pelayanan pembayaran KIR dengan aplikasi berbasis online, pembayaran nya melalui bank dan juga pembayaran itu bisa online. Menurut dia, akan tetapi untuk pengujian kendaraan bermotor harus di dishub.

“Alhamdulillah pelayanan berjalan baik respon masyarakat juga bagus dan pelayanan kepada masyarakat bisa maksimal, bisa mengurangi juga kerumunan dan taat protokol kesehatan,” tandasnya.

Sementara itu Sekretaris Dinas Perhubungan Kabupaten Bekasi Sukri mengatakan pemasangan lampu PJU menjadi komitmen pemerintah daerah dengan terus menambah titik penerangan jalan di wilayah yang belum terpasang.

“Pemasangan lampu PJU dilakukan bertahap hingga ke daerah atau jalan yang masih gelap. Tahun ini difokuskan di Jalan Inspeksi Kalimalang,” kata Sukri.

Kegiatan ini sejalan dengan program Pemerintah Kabupaten Bekasi yang tengah menata ruas jalan tersebut mulai dari batas Kota Bekasi hingga Kabupaten Karawang.

“Selain pemasangan baru kami juga akan memperbaiki penerangan yang sudah terpasang namun tidak berfungsi di sejumlah titik. Bertahap menyesuaikan kemampuan keuangan daerah, hasil evaluasi kita juga masih butuh banyak penerangan jalan,” katanya. (adv)