Permodelan Pengembangan E-Samsat Yang Diintegrasikan Dengan Sistem Pos Samsat BJB

3 views
Sumber : bapenda.jabarprov.go.id

RANNEWS.CO.ID, JAWA BARAT – “Hari ini sebagai kick off dan 6 bulan ke depan adalah quick win” ungkap Direktur IT, Treasury & International Banking Bank BJB, Rio Lanasir pada Rapat Koordinasi Permodelan E-Samsat di Mason Pine, Jumat (3/6).

Sistem Informasi Pengelolaan Samsat yang digunakan saat ini dipandang perlu untuk ditingkatkan sesuai dengan perkembangan teknologi informasi terkini.

Pengembangan Sistem yang diharapkan mampu meningkatkan kemudahan, efektivitas dan efisiensi Pengelolaan Pendapatan pada Bapenda Provinsi Jawa Barat.

Sistem ini juga diharapkan akan mengintegrasikan basis data yang sama, yang dapat dipergunakan oleh semua stakeholder terkait, dan dapat mengakomodir Kebijakan, Peraturan dan Perundang-undangan yang terbaru.

Pada rapat kali ini, disampaikan juga paparan tentang Sistem Informasi Pengelolaan Kesamsatan yang proses pemodelannya sudah disusun oleh Tim Bapenda Jabar. (vin)