Kapolres Kabupaten Bekasi Ajak Ulama Untuk Jaga Situasi Kamtibmas dan Beri Edukasi Akhlaq

2 views
Foto : polresmetrobekasi.com

RANNEWS.CO.ID, BEKASI – Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Gidion Arif Setyawan bersilaturahim ke pimpinan Pondok Pesantren At Taqwa Ujung Harapan, Babelan KH. Irfan Mas’ud, LC., M.A, Selasa (19/4/2022).

Di dalam kunjungan tersebut guna menjalin tali silaturrahim agar tercipta sinergitas dalam menjaga situasi Kamtibmas di Kabupaten Bekasi.
“Kehadiran kami kesini selain habis meninjai vaksin memang ingin bersilaturrahmi dengan Pak Kyai agat kita bisa sama-sama menjaga situasi Kabupaten Bekasi aman dan nyaman,” ungkap Gidion.
Gidion sapaan akrabnya menyampaikan peran tokoh agama sangat penting dimasyarakat, sebagian besar kejahatan dapat dicegah berkat peran serta para ulama.
“Masyarakat itu sangat manut dan patuh dengan kalam Ulama, makadari itu sebagian besar kejahatan bisa dicegah berkat peran serta Ulama,” ucapnya.
Pada kegiatan tersebut Gidion bersama Dandim 0509 Bekasi Letkol Inf M.Horison Ramadhan juga membahas Akselerasi Vaksinasi dan Edukasi Akhlaq untuk generasi muda.
“Menjelang Hari Raya Idul Fitri ada banyak tugas yang menjadi perhatian pak Kyai, terutama Akselarasi Vaksinasi dan Edukasi Akhlaq untuk generasi muda mengingat banyaknya aksi kekerasan yang dilakulan oleh anak-anak muda,” tutupnya. (red)