Balitbangda Segera Luncurkan Aplikasi Apabae

4 views

RANNEWS.CO.ID, BEKASI – Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Kabupaten Bekasi segera meluncurkan Aplikasi Panganan Bekasi Enak (Apabae) pada Juni ini. Dengan aplikasi ini, akan memudahkan masyarakat untuk mencari kuliner enak di Kabupaten Bekasi.

Menurut Sekretaris Balitbangda Kabupaten Bekasi, Edward Sutarman Apabae akan menjadi salah satu terobosan Balitbangda untuk mendukung program 100 hari kerja Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan.

“Ini juga menjadi bagian dari Balitbang untuk mendukung program Pj Bupati Bekasi. 100 hari kerja Pj Bupati itu kan di bulan Agustus, agar bisa masuk dalam dukungan program tersebut akan kita launching pada Juni ini,” ujar Edward Sutarman kepada bekasikab.go.id pada Rabu (08/06/2022).

Edward menjelaskan, melalui Apabae, masyarakat yang ingin berburu kuliner enak di Kabupaten Bekasi tak perlu repot mencari tempat dan alamatnya. Tinggal klik di aplikasi Apabae, masyarakat akan ditunjukan tempat kuliner yang menyajikan menu yang diinginkan.

“Misalnya ingin makan soto paling enak dimana nih, tinggal klik dimenu aplikasi Apabae nanti akan muncul tempat kuliner itu. Dan diaplikasi itu juga ada peringat 20 kuliner terbaik, selebihnya akan kita masukan juga,” katanya.

Dia juga mengatakan, untuk mensosialisasikan aplikasi Apabae ke masyarakat akan menggandeng salah satu artis terkenal.

“Nanti artisnya akan icip-icip panganan Bekasi dan akan turun ketempat-tempat kuliner khas Bekasi,” tambahnya.

Tak hanya itu, Edward juga mengungkapkan jika Balitbangda Kabupaten Bekasi bekerjasama dengan beberapa OPD terkait seperti Dinas UMKM untuk merealisasikan aplikasi tersebut. Terutama, untuk menyertakan tempat kuliner yang menjadi bagian dari UMKM Kabupaten Bekasi.

“Ya dengan aplikasi ini kami berharap agar semua masyarakat mengetahui panganan traditional di Kabupaten Bekasi,” harapnya. (vin)